Berita  

Polres Ciamis Monitoring Kegiatan Tawasul di Makam Raden Adipati Kusumah Dinata 1 dan 2

CIAMIS, BISIKNEWS.COM – Personel Polres Ciamis Polda Jawa Barat melaksanakan monitoring kegiatan masyarakat di Desa Gegempalan Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu 23 April 2023.

Monitoring ini dilaksanakan oleh Anggota Bhabinkamtibmas Desa Gegempalan Polsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar Bripka Hendi Suharyadi. Selain itu pihaknya juga bersinergi dengan aparatur Desa Gegempalan.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, monitoring ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi timbulnya gangguan kamtibmas. Selain itu juga untuk memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat yang sedang melaksanakan kegiatan Tawasul di Makam Raden Adipati Kusumah Dinata 1 dan 2 di Dusun Majaganda Desa Gegempalan.

Baca Juga  Bantu Calon Haji, Kasidokkes Polres Ciamis Buka Layanan Vaksinasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *